Perencanaan Pengendalian Produksi Air Minum Dalam Kemasan Menggunakan Metode Aggregate Planning

Amri Amri, Trisna Trisna, Efrida Nurhasanah Harahap

Abstract


CV. Saqua Pasee merupakan salah satu perusahaan yang bergerak dalam industri Air Minum Dalam Kemasan (AMDK) dengan merek produk IE RO. Perusahaan dalam menentukan permintaan pada periode berikutnya hanya melakukan peramalan permintaan berdasarkan data penjualan periodeperiode sebelumnya. Sehinggaperusahaan tidak dapatmemenuhi permintaan pelanggan dengan tepat waktudan mengakibatkan penumpukan persediaan, biaya penyimpanan dan biaya persediaan yang tinggi. Adapun tujuan penelitian ini adalah merencanakan dan mengendalikan produksi Air Minum Dalam Kemasan, untuk memenuhi permintaan yang akan datang dengan total biaya yang minima. Pendekatan yang dilakukan untuk menentukan permintaan periode berikutnya pada CV. Saqua Pasee dilakukan dengan peramalan metode Time Series, dan perencanaan pengendalian produksi dengan Metode Perencanaan Heuristik dan Optimasi. Hasil yang diperoleh dari peramalan dengan bantuan Sofware Quantity System, metode terpilih yaitu pada metode Simple Average dengan jumlah MAD terkecil sebesar 594,92. Biaya total produksi dengan menggunakan Metode Perencanaan Heuristik adalah sebesar Rp.91.943.017 sedangkan Metode Perencanaan Optimasi adalah sebesar Rp. 241.549.840, sehingga metode yang terpilih dalam perencanaan produksi adalah dengan Metode Perencanaan Heuristik




DOI: https://doi.org/10.53912/iejm.v1i1.130

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Editorial Office:

Department of Industrial Engineering, Faculty of Engineering, Universitas Malikussaleh

Kampus Bukit Indah, Lhokseumawe, Aceh - Indonesia

P.O. Box 141
Telp. +62645.41373 Fax. +62645.44450
Handphone: +628116707171
Emailiej@unimal.ac.id

 Creative Commons License

 This journal is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.